Hati – hati, Oknum yang Mengatasnamakan Pjs Bupati Bulungan

redaksi

TANJUNG SELOR – Pemerintah Kabupaten Bulungan menginformasikan kepada masyarakat agar berhati-hati terhadap oknum yang mengatasnamakan Pejabat Sementara (Pjs) Bupati Bulungan.

Ditegaskan bahwa nomor yang beredar bukanlah nomor resmi Pjs Bupati BulunganMasyarakat diimbau untuk tidak melayani atau memberikan respon jika ada yang menghubungi dengan mengatasnamakan Pjs Bupati Bulungan dan meminta bantuan, donasi, atau menawarkan sesuatu. Hal ini dilakukan untuk mencegah terjadinya penipuan.

Baca juga  Rapat Pleno Terbuka: Syarwani-Kilat Resmi Ditetapkan sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bulungan Terpilih 2025-2030

Pemkab Bulungan melalui Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian (DKIP) Kabupaten Bulungan, Hj. Andriana saat dikonfirmasi membenarkan dan meminta agar masyarakat selalu memastikan informasi yang diterima dari sumber resmi dan tidak mudah percaya dengan pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab. Jika ada keraguan atau hal mencurigakan, segera laporkan. (***/)

Baca juga  Wooo!!! Pengunjung Benuanta Fest 2K24 Diprediksi Capai 80 Ribu Orang Tiap Malam

Baca juga

Tags

Ads - Before Footer