Pererat Tali Silaturahmi, Polresta Bulungan Gelar Halal Bihalal

redaksi

PENA, TANJUNG SELOR – Kepolisian Resor Kota (Polresta) Bulungan (Polda Kalimantan Utara) kembali.menggelar kegiatan halal bihalal. Kali ini, diagendakan secara khusus bersama seluruh personel di Polresta Bulungan. 

Kapolresta Bulungan Kombes Pol Agus Nugraha S.H, S.I.K., M.H mengatakan, acara halal bihalal yang berlangsung di Mako Polresta Bulungan ini tentu diharapkan dapat semakin mempererat tapi silahturahmi. 

Baca juga  Sambut Hari Bhayangkara ke-77, Polda Kaltara Gelar Bakti Kesehatan Sebagai Wujud Penduli Sesama

Tak lupa, orang nomor satu di Polresta Bulungan ini mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi tingginya kepada personel Polresta Bulungan atas dedikasi dalam pelaksanaan tugas khususnya selama pelaksanaan Operasi Ketupat Kayan 2023 yang berjalan dengan aman dan kondusif. 

“Dalam kesempatan ini juga, saya atas nama pribadi dan keluarga mengucapkan minal aidin wal faidzin, mohon maaf lahir dan batin” ucap Kombes Pol Agus Nugraha S.H, S.I.K., M.H.

Lebih lanjut, Kapolresta Bulungan ini berpesan kepada personel Polresta Bulungan agar tetap semangat dalam melaksanakan tugas dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. 

Baca juga  Selamat !!! Dua Personel Polresta Bulungan Raih Juara pada Lomba Festival Ramadan 2024

“Tetap solid dan semangat, ke depan kita akan menghadapi banyak agenda kegiatan masyarakat yang membutuhkan hadirnya Polri di tengah tengah masyarakat,” imbuhnya. (*) 

Baca juga

Tags

Ads - Before Footer