Tingginya Intensitas Kendaraan, Polresta Bulungan Siagakan Personel Sat Lantas Dipenutupan Expo

redaksi

penakaltara.id, TANJUNG SELOR – Malam penutupan Expo Pasar Malam di Jalan Sabanar Lama, Tanjung Selor. Kepolisian Resor Kota (Polresta) Bulungan turut melaksanakan pengamanan selama jalannya acara. 

Pengamanan di sini, tak terkecuali pada giat Pam Lalin. Dengan tujuan agar selama acara penutupan tidak terjadi kemacetan. Mengingat, tingginya intensitas kendaraan di area tersebut. 

Kapolresta Bulungan Kombes Pol Agus Nugraha S.H, S.I.K., M.H mengatakan, kegiatan pengamanan acara penutupan di sini memang menjadi suatu perhatian penuh. Dengan harapan, masyarakat dapat merasakan kehadiran Polri di tengah mereka. Sehingga selama di lokasi acara juga tidak sampai terjadi gangguan kamtibmas. 

Baca juga  Pererat Tali Silaturahmi, Polresta Bulungan Gelar Halal Bihalal

“Pam Lalin dilaksanakan sejak awal acara penutupan sampai selesai. Selama pelaksanaan berjalan dengan aman dan lancar. Tidak sampai terjadi suatu gangguan apapun. Termasuk, arus kendaraan berjalan lancar,” ungkapnya

Baca juga  Jelang Pilkada 2024, Bhabinkamtibmas Polresta Bulungan Ikuti Apel Bhabinkamtibmas Guna Wujudkan Bhabinkamtibmas yang Profesional dan Berintegritas

Untuk Pam Lalin, lanjut Kapolresta, setidaknya ada dua personel kepolisian yang dilibatkan. Mereka standby di lokasi acara dan mengarahkan kendaraan agar tetap tertib dalam berlalulintas. Sehingga tidak sampai terjadi peristiwa lakalantas. 

“Selain melaksanakan pengamanan. Pam Lalin juga dilakukan. Dengan harapan tidak sampai peristiwa lakalantas selama jalannya acara penutupan tersebut,” tukasnya. (xyz)

Baca juga  Bulan Ramadhan, Kapolresta Bulungan dan Ketua Bhayangkari Berbagi Takjil ke Pengendara

Baca juga

Tags

Ads - Before Footer